Kasi Penmad Kemenag Kabupaten HST Tinjau Langsung Pelaksanaan TKa di MAN 1 HST
Barabai (MAN 1 HST) – Pelaksanaan Tes Kemampuan Akademik (TKA) bagi peserta didik kelas XII di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Hulu Sungai Tengah (HST) mendapat perhatian langsung dari Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Penmad) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Abdurrahman. Ia melakukan peninjauan (monitoring) pelaksanaan TKA pada Senin (03/11/2025) di Laboratorium Komputer MAN 1 HST.
Dalam kegiatan tersebut, Abdurrahman meninjau secara langsung jalannya pelaksanaan TKA berbasis komputer (CBT), memantau kesiapan peserta didik, serta memastikan kelancaran sistem ujian dan fasilitas yang digunakan. Ia juga berdialog dengan panitia, proktor, dan teknisi yang bertugas untuk memastikan kegiatan berjalan sesuai prosedur.
Abdurrahman mengungkapkan apresiasinya terhadap pelaksanaan TKA di MAN 1 HST yang dinilai tertib dan terorganisir dengan baik.
“Pelaksanaan Tes Kemampuan Akademik di MAN 1 HST berjalan lancar dan tertib. Persiapan madrasah sangat baik, mulai dari perangkat komputer, jaringan, hingga pengawasan di ruang ujian. Semoga hasil yang diperoleh peserta didik juga memuaskan,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala MAN 1 HST, H. Someran, menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan dan perhatian dari pihak Kementerian Agama Kabupaten HST.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kasi Penmad yang telah berkenan meninjau pelaksanaan TKA di madrasah kami. Kehadiran beliau menjadi motivasi bagi kami untuk terus menjaga kualitas pelaksanaan dan meningkatkan mutu akademik peserta didik,” ungkapnya
Pelaksanaan TKABdi MAN 1 HST sendiri berlangsung dari 03 hingga 06 November 2025, terbagi dalam dua gelombang dan tiga sesi setiap harinya, yaitu Sesi 1 pukul 07.30 WITA, Sesi 2 pukul 10.00 WITA, dan Sesi 3 pukul 13.00 WITA.
Dengan adanya peninjauan dari Kasi Penmad Kemenag Kab.HST, diharapkan kegiatan TKA di MAN 1 HST semakin optimal, berkualitas, dan mampu menghasilkan capaian nilai yang membanggakan bagi seluruh peserta didik. (Rep/fto : Iday)
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
MAN 1 HST Gelar Tes Kemampuan Akademik (TKA) bagi Peserta Didik Kelas XII
Barabai (MAN 1 HST) – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Hulu Sungai Tengah melaksanakan Tes Kemampuan Akademik (TKA) bagi peserta didik kelas XII. Kegiatan ini berlangsung mulai 03 h
Tanamkan Nilai Adab Murid kepada Guru Pada Jum'at Taqwa
Barabai (MAN 1 HST) – Dalam rangka menumbuhkan karakter religius dan memperkuat akhlak peserta didik, MAN 1 Hulu Sungai Tengah (HST) kembali menggelar kegiatan Jum’at Taqwa
Dua Peserta Didik MAN 1 HST Raih Prestasi di OSN Provinsi Kalimantan Selatan
Barabai (MAN 1 HST) — Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh peserta didik Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Hulu Sungai Tengah (HST). Dua peserta didik madrasah ini berhasil
MAN 1 HST Peringati Hari Sumpah Pemuda: Wakamad Kesiswaan Ajak Refleksi Makna Sejarah
Barabai (MAN 1 HST) — Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Hulu Sungai Tengah (HST) menggelar upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda dengan penuh khidmat di halaman madrasah pada Selasa
Sinergi Madrasah dan Puskesmas: Posbindu MAN 1 HST Hadirkan Layanan Kesehatan bagi Warga Sekitar
Barabai (MAN 1 HST) – Dalam upaya meningkatkan kesadaran dan kepedulian terhadap kesehatan,MAN 1 Hulu Sungai Tengah (HST) kembali menggelar kegiatan Pos Pembinaan Terpadu (Posbind
MAN 1 HST Gelar Gladi Tes Kemampuan Akademik (TKA) bagi Peserta Didik Kelas XII
Barabai (MAN 1 HST) – Dalam rangka mempersiapkan peserta didik kelas XII menghadapi Tes Kemampuan Akademik (TKA) beberapa hari lagi, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Hulu Sungai Ten
MAN 1 HST Dorong Penguatan Resiliensi Peserta Didik Melalui Metode Reflektif dan Diskusi Kelompok
Barabai (MAN 1 HST) – Dalam rangka menindaklanjuti implementasi Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) di lingkungan madrasah, MAN 1 Hulu Sungai Tengah (HST) melaksanakan ke
MAN 1 HST Terus Tingkatkan Akuntabilitas Melalui Publikasi Dana BOS Triwulan 3
Barabai (MAN 1 HST) — Dalam upaya meningkatkan transparansi dan akuntabilitas tata kelola madrasah, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Hulu Sungai Tengah (HST) kembali melaksanakan pu
Pendidik Mapel SKI MAN 1 HST Bangun Pemahaman Sejarah Islam Lewat Proyek Peta Dinasti Utsmaniyah di Kelas XI-F
Barabai (MAN 1 HST) – Inovasi pembelajaran kembali dilakukan oleh pendidik mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) MAN 1 Hulu Sungai Tengah (HST), Muhammad Hilman, S.Pd, mel
							
			